BEBERAPA ETIKA PENTING SAAT NAIK TRANSPORTASI UMUM




Suka ataupun tidak suka, semua orang pasti membutuhkan jasa transportasi umum. Walau ada orang yang memiliki banyak kendaraan pribadi di rumahnya, namun di saat-saat tertentu pastinya sesekali menggunakan transportasi umum. Entah karena terpaksa di saat kendaraan mogok, karena sedang tidak ingin mengemudikan kendaraan sendiri atau hanya sekedar ingin mencoba naik transportasi umum.
Terutama kita yang tidak memiliki kendaraan pribadi, pastinya sangat tergantung kepada transportasi umum untuk mengantarkan ketempat kita beraktifitas.

Transportasi umum atau transportasi publik adalah seluruh alat transportasi saat penumpang tidak bepergian menggunakan kendaraannya sendiri. Transportasi umum pada umumnya termasuk kereta dan bis, namun juga termasuk pelayanan maskapai penerbangan, feri, taksi, dan lain-lain.

Ada jasa transportasi umum yang hanya mengantar kita sendiri(atau bersama keluarga dan kerabat) langsung ke tujuan yang kita inginkan dan bahkan mengantar hingga ke depan pintu rumah. Misalnya taksi dan ojeg (yang konvensional ataupun dengan aplikasi).
Ada juga transportasi umum yang kita tumpangi bersama-sama dengan penumpang lainnya dan hanya mengantar kita sesuai dengan trayeknya, misalnya angkot dan bis kota.

Orang-orang yang sering atau bahkan setiap hari menggunakan jasa transportasi umum biasanya sudah paham dengan berbagai etika yang harus di lakukan ataupun harus di hindari selama menggunakan transportasi umum.
Namun untuk orang-orang yang hanya sesekali menggunakan jasa transportasi umum, seringkali tidak paham dengan etika-etika tersebut. Yang ketidak-tahuannya akan membuat penumpang lainnya merasa terganggu, tidak nyaman hingga membuat marah.

Berikut adalah beberapa Etika yang harus kita taati saat menggunakan jasa tranportasi umum, terutama naik transportasi umum yang kita tumpangi bersama penumpang lainnya, Cekidot...

1. Antri Dengan Tertib

Inilah salah satu hal yang paling sulit di temukan di Indonesia; ANTRI. Bahkan ane sering di serobot saat antri untuk membeli tiket kereta Commuter, seringkali pelakunya adalah mereka yang masih muda dan gak tau diri.
Ya, mereka adalah para generasi muda penerus bangsa ini yang masih sekolah atau bahkan para mahasiswa, apa nggak pernah di ajarkan pendidikan moral?,,, atau orang tua-nya di rumah yang mengajarkan perilaku buruk tersebut?

2. Dahulukan Penumpang Yang Turun

Apabila kendaraan umum berhenti di depan agan, pastikan trayeknya benar dan sesuai dengan tujuan agan.
Kemudian tunggu penumpang yang hendak turun dari kendaraan tersebut selesai semua. Selain tidak akan berdesakan saat naik, pastinya di dalam angkutan kita akan lebih leluasa karena lebih banyak ruang kosong.
Kalau masih memaksakan untuk naik di saat ada penumpang turun, pasti agan bakal kena marah atau bahkan di teriakin copet, atau bisa juga agan akan kena copet, atau jangan-jangan agan adalah copetnya, hehehe... Just Kidding....

3. Jangan Berada di Dekat Pintu Masuk atau Pintu Keluar

Selain karena akan menghalangi para penumpang yang akan naik atau juga turun, apabila kita berada di dekat pintu masuk kita juga akan terganggu dengan aktifitas para pemumpang yang naik/turun tersebut.
Agan boleh berdiri di depan pintu apabila angkutan tersebut sudah penuh, dan apabila kita adalah kondektur.

4. Berikan Tempat Duduk Kepada Yang Membutuhkan

Ya ya ya,,, lagi-lagi banyak dari pelaku pelanggaran etika untuk point yang satu ini di lakukan oleh para generasi muda bangsa ini.
Di saat dengan jelas-jelas ada orang lain yang lebih pantas dan sangat membutuhkan tempat duduk di angkutan umum, banyak dari kita yang dengan sengaja tidak memberikan tempat duduk kepada mereka, pura-pura tidur dan bahkan tidak peduli karena asik pacaran di angkutan umum. PERNAH SEKOLAH GAK SICH?,,,
Generasi muda seperti ini hanya peduli saat hak-nya tidak di di berikan, padahal mereka sendiri tidak peduli dengan hak orang lain. Jangan sampai seperti ini yach gan...
Ingat yach untuk selalu memberikan tempat duduk kepada orang yang sudah tua, atau ibu yang sedang hamil atau membawa anak kecil, untuk wanita dan juga untuk orang-orang yang mempunyai kekurangan (atau maaf, cacat fisik).

5. Apabila Membawa Tas Berukuran Besar

Tips buat agan yang berpergian membawa tas berukuran cukup besar, di saat naik angkutan umum sebaiknya tas di tempatkan di depan bagian depan.
Selain akan membuat lebih leluasa bergerak di angkutan umum, juga lebih aman dari para pencopet.


6. Bayar Sesuai Tarif Yang Berlaku

Yang namanya menggunakan transportasi umum pastinya kita harus memberikan upah atau bayaran (biasa di sebut dengan ongkos) atas jasanya yang telah membawa kita ke tempat yang kita inginkan.
Walau mungkin pengemudinya tersebut adalah teman kita atau kerabat yang dekat dengan kita, tapi jangan berpikir mereka tidak butuh uang dari kita.
Karena pengemudinya membutuhkan biaya hidup, setoran, membeli bahan bakar serta untuk biaya perawatan kendaraan. Dan bahkan untuk membayar cicilan kendaraan apabila angkutan umum tersebut adalah miliknya pribadi.
Tarif yang berlaku di angkutan umum biasanya sesuai dengan peraturan pemerintah, kecuali untuk ojeg konvensional, bajaj atau juga becak yang seringkali mengubah tarif semaunya.
Dan satu hal yang penting adalah jangan pernah minta di bayarin sama penumpang lain yang tidak kita kenal yach.

7. Menghargai Penumpang Lainnya, Termasuk Menghargai Pengemudinya

Walaupun kita membayar sesuai dengan tarif yang berlaku, bukan berarti kita bisa seenaknya saat berada di angkutan umum.
Hargailah penumpang lainnya karena mereka juga membayar seperti kita, jadi jangan pake angkat kaki di angkutan umum dan gak perlu berisik juga. Apalagi mengeluarkan komentar-komentar yang bikin kuping penumpang lain panas.
Dan nggak perlu pake selfie-selfiean juga di angkot yach.

8. Jangan Merokok, Jangan Meludah, Jangan Kentut dan Jangan Buang Sampah Sembarangan

Kedua hal ini sebenarnya bukan hanya berlaku di angkutan umum, tapi juga berlaku hampir di setiap tempat. Tapi masih banyak orang-orang yang gak tau diri melanggar kedua peraturan tersebut, misalnya merokok di angkutan umum padahal banyak penumpang wanita serta anak-kecil di dalamnya.
Atau mungkin ada juga yang dengan sengaja meludah di dalam angkutan umum.
Yang terakhir ini agak sulit untuk di tahan: Kentut...
Dalam situasi apapun, kalau udah kepengen kentut emang susah di tahan, termasuk di depan Bos sendiri.
Tapi sebaiknya atur suara kentut dan tingkat keharumannya seminimal mungkin, agar tidak memalukan atau membuat curiga sesama penumpang.

9. Siapkan Uang Pas

Hal ini di maksudkan agar kita tidak membuat perjalanan menjadi tertunda atau membuat antrian semakin lama. Bahkan kita juga bisa menjadi penyebab kemacetan apabila angkutan yang kita tumpangi berhenti sembarangan dan harus menghitung uang kembalian.
Dan nggak jarang juga saat agan memberikan uang dengan nominal lebih besar, kembaliannya tidak di berikan kepada agan, tapi kendaraannya langsung "nyelonong".

10. Mempersiapkan Diri Sebelum Turun

Sebaiknya, kira-kira 100 meter sebelum angkutan yang kita tumpangi akan sampai di tempat tujuan, kita telah mempersiapkan diri, barang bawaan serta orang-orang yang kita ajak untuk berada di dekat pintu turun.
Sebelum bilang "kiri bang..." beri jarak dan waktu yang cukup kepada sang pengemudi untuk berhenti dengan aman di tempat tujuan agan.

11. Turun Dengan Kaki Kiri Lebih Dahulu

Hal ini berlaku untuk naik transportasi umum dari pintu kiri, namun untuk naik-turun transportasi umum dari pintu kanan seperti kereta itu berlaku sebaliknya (Turun dengan kaki kanan terlebih dahulu). Alasannya, apabila kendaraan tersebut masih berjalan, maka akan sangat mudah menjaga keseimbangan tubuh.
Jangan coba-coba rurun dari angkutan umum dengan muka terlebih dahulu, walaupun ane belum pernah mencoba, tapi rasanya pasti menyakitkan lho.

12. Jangan Tidur Di Bahu Penumpang Lain

Mungkin pernah agan terlalu lelah dan mengantuk saat naik transportasi umum hinga tertidur.
Sebaiknya sebelum agan benar-benar tertidur carilah posisi agar tidak sampai tidur di bahu orang yang tidak agan kenal, selain tidak beretika, juga akan memalukan.
Dan yang paling penting adalah jangan sampai tertidur di bahu sang sopir, bisa berbahaya untuk keselamatan seluruh penumpang dan pengguna jalan lainnya.

13. Jangan Lupa Berikan Uang Tips

Tips ini berlaku hanya apabila gan naik angkutan umum yang mengantar agan hingga ke tempat tujuan, seperti taksi atau ojek online.
Gak perlu memberikan tips dengan nominal besar, terkecuali apabila pelayanannya sangat memuaskan, misalnya pengemudinya rela mengangkat barang-barang bawaan agan yang cukup banyak dan berat.

14. Gunakan Pakaian Yang Sopan

Terutama kepada penumpang wanita yang akan naik kendaraan umum, Ingat! ini transportasi umum! bukan kendaraan pribadi.
Jadi gak perlu berpakaian yang ketat, seksi dan minim saat naik kendaraan umum. Kecuali sista emang dengan suka rela untuk jadi korban pelecehan seksual di angkutan umum.

15. Gak Perlu Pake Handsfree Terus Nyanyi-nyanyi atau Joged-joged Gitu

Wajar kalo agan cuma pakai hansfree aja saat naik transportasi umum, yang nggak wajar dan bikin eneg adalah naik angkot pakai handfree di kedua kuping sambil nyanyi-nyanyi mengikuti lagu yang agan dengar.
Sebagus apapun suara agan sebaiknya diam.
Ingat!! ini angkutan umum lho...!!!

www.kaskus .co.id/thread/56f6a062162ec2d2348b456b/beberapa-etika-penting-saat-naik-transportasi--umum

Artikel Biar Tranding Lainnya :

1 komentar:

  1. Saya laki-laki nyasar ke sini karena googling tentang angkutan umum. Secara umum setuju, tapi utk memberi duduk saya TIDAK setuju yg utk wanita (selain hamil dan lansia), tidak adil juga untuk laki-laki yang sudah duduk duluan, lagipula wanita tidaklah selalu makhluk yang lemah, kalau lagi sakit a berarti dia harus dikasih duduk karena sakit. Jangan tambah2 aturan semua sudah sepakat bahwa yang wajib diutamakan hanyalan ibu hamil, lansia, disabilitas dan menggendong bayi. Saya tidak kebayang kalau ada sepuluh orang geng mahasisiw berpikir diri mereka smeua penumpang prioritas. terima kasih.

    BalasHapus

Scroll to top